Bismillaah.. :)
Saya tidak tahu mengapa jari ini memaksa saya untuk menulis di depan netbook lusuh ini. Mungkin adakalanya saya ingin menengok kabar blog saya. Apakah saya masih produktif menulis atau tidak. :)
Saya butuh waktu sendiri untuk menenangkan perasaan saya. Yap, saya ingin hilang dari mereka, karena saya berpikir bahwa saya sudah tidak bisa produktif kembali seperti dulu. Dan masih banyak juga yang harus saya lakukan di luar sana. Saya ingin rehat dalam kesendirian. Biarkan saya menjadi kepompong untuk beberapa waktu. Terima kasih atas pelajaran itu, bagi saya itu adalah sebuah peringatan yang nyata. Amat nyata untuk saya. Betapa pentingnya muhasabah diri. Semoga kelak kita bisa menjadi insan yang lebih baik lagi. Selamat menjadi kepompong, Nurul. :)